Masa Pengenalan Lingkungan Sekolah Thn Ajar 2016 - 2017
Pada MPLS tahun ajaran 2016/2017 mengangkat tema "Dengan Masa Pengenalan Lingkungan Sekolah Menuju Kemandirian dan Kreatifitas" Hari pertama MPLS (Masa Pengenalan Lingkungan sekolah) SMAN 1 CARIU berjalan cukup lancar. Para orang tua siswa turut mendampingi hari pertama anaknya sekolah.
Sekitar pukul 06.45 siswa kemudian melakukan upacara bersama dengan siswa lainnya. Para orang tua juga terlihat hadir mendampingi putra putrinya.
Menurut Aa, secara umum, MPLS tidak jauh berbeda dengan masa orientasi tahun lalu, namun ada sedikit perbedaan untuk tahun ini.
Untuk tahun ini, pelaksanaan MPLS lebih dititiktekankan kepada pengenalan sekolah, baik cara belajar, lingkungan sekolah, budaya sekolah, kurikulum, fasilitas sekolah dan hal lainnya termasuk mengenalkan siswa lama dengan siswa baru.
“Pada dasarnya tidak ada perbedaan yang jauh, dari dulu juga kami selalu melakukan hal ini. Perpeloncoan oleh siswa lama juga tidak pernah ada dari dulu juga,” ujarnya.
Namun yang membedakan, kata Aa adalah waktu pelaksanaan orientasi, jika tahun lalu dilakukan selama satu pekan, untuk saat ini hanya tiga hari saja.
“Kamis sudah mulai KBM. Tapi bagi siswa yang belum mempunyai seragam, tidak akan diberi sanksi, akan kami perbolehkan sampai siswa tersebut mempunyai seragam SMA,”katanya.
- See more at: http://www.sman1cariu.sch.id/info-73-masa-pengenalan-lingkungan-sekolah-thn-ajar--2016--2017--.html#sthash.zx7Te7hJ.dpuf